Monitoring Aset (22 Juni 2022)

Tim Monitoring Aset Dinas Pendidikan dan Kebudayaan  Pemerintah kabupaten Situbondo melaksanakan Inventarisasi Aset SD Negeri 1 Gunung Malang sekaligus Monitoring Perbaikan Pagar yang menggunakan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) serta melakukan pengukuran luas sekolah mengacu pada batas akta tanah milik negara.
monitoring yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Situbondo pada SD Negeri 1 Gunung Malang Kecamatan Suboh untuk melihat Bangunan gedung yang memperoleh bantuan DAK dari Pemkab Situbondo hingga beberapa fasilitas di dalamnya diperiksa oleh tim tersebut. Hal ini dilakukan untuk melakukan verfikasi, validasi dan sinkronisasi kebenaran data aset tersebut. 
“Monitoring verfikasi dan validasi Aset ini bertujuan untuk mendata aset sekaligus memeriksa kelayakan fasilitas bangunan yang sedang di rehab. Dan Memastikan Batas-batas pagar pembatas sekolah sudah sesuai dengan yang terdapat di dalam Sertifikat Akta Tanah SD Negeri 1 Gunung Malang” jelas Ketua Tim Aset